Kementerian Komunikasi dan Digital's profile picture

Kementerian Komunikasi dan Digital

Verified

@kemkomdigi

Hotline: 021-3504024
Call Center: 159

Indonesia
instagram
Followers
2,031,048
Following
209
Posts
4,358
Engagement Rate
0.00%
Campaigns Featured in
1

Recent Posts

Post by kemkomdigi
287
2024-12-19

Perempuan dan ibu memiliki peranan penting dalam menghadapi era digital, apa aja sih? Sebagai sekolah pertama, ibu berperan untuk mendidik anak-anaknya terutama di era digital seperti saat ini. Selain regulasi mengenai penggunaan ruang digital, ibu juga berperan dalam mengatur penggunaan internet di rumah. “Kemajuan teknologi yang luar biasa memerlukan pemimpin yang bijak. Dan ibu-ibu adalah pemimpin di rumah,” tutur Menkomdigi Meutya Hafid saat Talk Show menyambut Hari Ibu #Herstory, Perempuan dan Ibu di Era Digital Menuju Jakarta Kota Global di Gedung Kesenian Jakarta, Jakarta Pusat, Rabu (18/12/2024). #Kemkomdigi #Menkomdigi #komunikasi #digital #Narasi #KementerianKomunikasidanDigital #KabinetMerahPutih #Indonesia

Post by kemkomdigi
439
2024-12-19

Dirgahayu Bela Negara ke-76, Gelorakan Bela Negara untuk Indonesia Maju. Mari kita bersama-sama mempersembahkan dedikasi yang terbaik bagi bangsa sesuai dengan peran dan profesi kita masing-masing. Video: Biro Humas KemKomdigi.

Post by kemkomdigi
692
2024-12-19

Selamat Hari Bela Negara!🇮🇩 Diperingati setiap tanggal 19 Desember, peringatan Hari Bela Negara bertujuan untuk mengenang perjuangan dalam mempertahankan kemerdekaan Republik Indonesia pada peristiwa Agresi Militer II. Mengusung tema “Gelorakan Bela Negara Untuk Indonesia Maju”, peringatan HBN Ke-76 ini menjadi momentum bagi seluruh warga Indonesia untuk terus menggelorakan semangat bela negara, dengan berkontribusi nyata dalam mewujudkan Indonesia maju. Mari kita jaga persatuan dan kesatuan bangsa untuk Indonesia yang lebih baik! #Kemkomdigi #Menkomdigi #komunikasi #digital #KementerianKomunikasidandigital #Kabinetmerahputih #Indonesia

Post by kemkomdigi
464
2024-12-19

Apa yang terlintas dipikiran #SobatKom ketika mendengar kata “korupsi”? Seperti yang kita ketahui, korupsi merupakan tindakan melanggar hukum dengan menyelewengkan atau menyalahgunakan uang negara demi kepentingan pribadi. Perilaku menyimpang ini ternyata bermula dari hal-hal kecil yang tidak kita sadari, loh. Berdasarkan data indeks korupsi, meninggalkan pekerjaan, pekerjaan yang tidak selesai, dan tidak melaksanakan pekerjaan secara profesional merupakan awal mula terjadinya korupsi. Pemberantasan korupsi tentunya tidak dapat dilakukan oleh pemerintan atau KPK saja, namun hal ini membutuhkan komitmen kita untuk sama-sama menolak, memberi, atau menerima segala bentuk praktik korupsi termasuk dilingkungan kerja. “Presiden menegaskan bahwa kita harus berani menghadapi dan memberantas korupsi dengan perbaikan sistem dan penegakan hukum yang tegas. Selain itu, dengan digitalisasi diharapkan korupsi dapat diberantas. Namun yang utama tentu integritas dari SDM-nya,” tutur Menkomdigi Meutya Hafid. #Kemkomdigi #Menkomdigi #komunikasi #digital #KementerianKomunikasidandigital #Kabinetmerahputih #Indonesia

Post by kemkomdigi
324
2024-12-18

SobatKom, Kementerian Komunikasi dan Digital kembali meraih predikat Badan Publik Informatif dalam Anugerah Keterbukaan Informasi Publik 2024! 🎉 Predikat ini berhasil dipertahankan selama 7 tahun berturut-turut, sebagai wujud komitmen Kementerian Komdigi terhadap keterbukaan informasi. Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung! 🙌 #KeterbukaanInformasi #Kemkomdigi #Menkomdigi #komunikasi #digital #KementerianKomunikasidanDigital #KabinetMerahPutih #Indonesia

Post by kemkomdigi
597
2024-12-18

Bertepatan dengan acara Penguatan Budaya Anti Korupsi dalam Rangka Hakordia 2024 "Kinerja Tinggi, Tanpa Korupsi" pada Selasa (17/12), Menkomdigi Meutya Hafid menegaskan peran transformasi digital dalam pemberantasan korupsi di Indonesia. "Digitalisasi bukan hanya soal teknologi, tetapi solusi strategis untuk mencegah kebocoran anggaran dan menutup celah korupsi," jelas Menkomdigi Meutya Hafid. Sebagai bentuk komitmen melawan korupsi, Kementerian Komunikasi dan Digital juga telah menerapkan zona integritas dalam penyelenggaraan pelayanan publik. Penerapan tersebut mendapat penghargaan Zona Integritas dan Pelayanan Prima baik ditingkat nasional maupun kementerian. Penghargaan secara simbolis diberikan langsung oleh Menkomdigi Meutya Hafid kepada 4 dari total 32 unit kerja penerima penghargaan. Selain itu, Menkomdigi juga memimpin pembacaan dan penandatanganan Piagam Deklarasi Anti Korupsi yang diikuti oleh para Pejabat Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama serta pegawai Kementerian Komunikasi dan Digital. #Kemkomdigi #Menkomdigi #komunikasi #digital #KementerianKomunikasidandigital #Kabinetmerahputih #Indonesia

Post by kemkomdigi
478
2024-12-16

SobatKom, teknologi digital memang menawarkan banyak manfaat, namun juga membawa tantangan besar terutama dalam hal pelindungan anak-anak di dunia siber. Diperlukan peran aktif keluarga, khususnya sosok ibu, dalam membimbing anak-anak agar bijak menggunakan teknologi. Oleh karena itu, Menkomdigi Meutya Hafid mengapresiasi Dharma Wanita Persatuan Kementerian Komdigi atas upaya mendorong keterlibatan keluarga dalam menjaga anak-anak untuk pemanfaatan teknologi digital yang bijak dan positif. 📌 Pemerintah melalui Kementerian Komdigi telah menghadirkan berbagai inisiatif, seperti: ➡️ aduankonten.id untuk melaporkan konten negatif. ➡️ Penyusunan regulasi terkait perlindungan anak di ruang digital. Penasihat DWP Kementerian Komdigi Indri Angga Prabowo juga menekankan peran penting DWP untuk memberdayakan perempuan di Indonesia. "Semoga peran kita sebagai ibu dapat menjadi teladan dalam membimbing anak-anak kita agar mampu menggunakan sarana digital dengan bijak yang akan membawa Indonesia menuju masa depan yang lebih baik." Yuk, sama-sama wujudkan ruang digital yang aman, sehat, dan beretika untuk generasi mendatang! #Kemkomdigi #Menkomdigi #komunikasi #digital #KementerianKomunikasidandigital #Kabinetmerahputih #Indonesia #DigitalParenting #DharmaWanitaPersatuan

Post by kemkomdigi
188
2024-12-16

Teknologi AI bukan hanya soal kemajuan, tapi soal menjadikan dunia lebih baik untuk semua. Seperti disampaikan Menkomdigi, yang juga selaras dengan prinsip Tri Hita Karana, teknologi harus melayani manusia. "Hal-hal seperti kesabaran, mimpi, ketulusan, itu belum dimiliki AI. Cara kita berhadapan dengan AI adalah menguatkan karakter yang tidak mereka miliki," tutur Menkomdigi dalam agenda Dialog Merajut Masa Depan Indonesia di Kura Kura Serangan, Denpasar, Minggu (15/12/2024). Hal ini juga sejalan dengan arahan Presiden Prabowo Subianto dalam Konferensi Tingkat Tinggi APEC mengenai terobosan luar biasa dalam teknologi yang menuntut para pemimpin untuk lebih bijak, lebih sabar, lebih akomodatif. #Kemkomdigi #Menkomdigi #komunikasi #digital #KementerianKomunikasidanDigital #KabinetMerahPutih #Indonesia

Post by kemkomdigi
340
2024-12-16

Sobatkom, Bersama Lawan Korupsi! Korupsi adalah musuh bersama yang mengancam masa depan bangsa. Dalam rangka memperingati Hari Antikorupsi Sedunia 2024, mari kita satukan langkah dan tekad untuk membangun Indonesia yang bersih, berintegritas, dan berprestasi. Yuk, ikuti beberapa acara dan kegiatan yang diadakan oleh Kementerian Komdigi dalam rangka Hari Anti Korupsi Sedunia 2024 dengan tema: Kinerja Tinggi, Tanpa Korupsi 📍 Lokasi: Pusdiklat Kementerian Komdigi 🗓️ Tanggal: 17 Desember 2024 🕘 Waktu: 09.00 - selesai Rangkaian Acara: ✅ Deklarasi Antikorupsi ✅ Kampanye Antikorupsi & Integritas ✅ Penganugerahan Satuan Kerja ✅ Talkshow: Kinerja Tinggi, Tanpa Korupsi: Jangan Diam, Bersatu Lawan Korupsi! ✅ Workshop anti korupsi dengan tema: Budaya Antikorupsi & Nilai-Nilai Integritas bagi ASN Komdigi 🎥 Ikuti secara daring melalui: Zoom: https://komin.fo/T1AZ7 Youtube: youtube.com/@kemkomdigitv Setiap langkah kecil berarti dalam menciptakan perubahan besar. Bersama, kita lawan korupsi! 💪 #LangkahBersamaKitaMulaiDariSini #HAKORDIA2024 #AntiKorupsi #BersamaMelawanKorupsi #IndonesiaBersih #BerAKHLAK #BanggaMelayaniBangsa

Post by kemkomdigi
419
2024-12-16

Transformasi digital mengurangi kesenjangan sosial, emang bisa? Bisa dong, Sob! Saat Dialog Merajut Masa Depan Indonesia di Kura Kura Serangan, Denpasar, Minggu (15/12/2024), Menkomdigi Meutya Hafid menegaskan peran teknologi digital dalam membangun masa depan Indonesia yang inklusif dan berkelanjutan.  “Teknologi digital dapat membantu mengurangi risiko konflik dan ketimpangan, sekaligus membuka peluang yang setara bagi semua, termasuk komunitas marjinal." Yang terpenting, menurut Menteri Meutya, pemanfaatan teknologi digital harus berlandaskan nilai etika, toleransi, dan kolaborasi untuk menjawab berbagai tantangan global, seperti kesenjangan digital, perubahan iklim, perjuangan kesetaraan dan konflik lintas batas. #Kemkomdigi #Menkomdigi #komunikasi #digital #KementerianKomunikasidanDigital #KabinetMerahPutih #Indonesia

Post by kemkomdigi
906
2024-12-15

SobatKom, menuju Indonesia Emas 2045, Presiden Prabowo Subianto menaruh harapan besar pada talenta muda dengan kemampuan advanced di bidang keamanan siber. Mendukung visi ini, Menkomdigi Meutya Hafid mendorong Sekolah Tinggi Multi Media Yogyakarta untuk bertransformasi menjadi Politeknik Digital. Ada dua usulan program studi baru nantinya, yaitu Sarjana Terapan Teknologi Digital dan Magister Terapan Transformasi Digital. Fokus utamanya adalah mempersiapkan SDM yang kompetitif dan punya keterampilan praktis di bidang digital. "Kita ingin lebih siap menghadapi masa depan, karena yang kita harapkan adalah meaningful connectivity. Konektivitas yang membawa kemanfaatan seluas-luasnya, termasuk dalam pemanfaatan budaya," kata Menkomdigi dalam lawatannya ke STMM Yogyakarta. #Kemkomdigi #Menkomdigi #STMM #MMTC #komunikasi #digital #KementerianKomunikasidanDigital #KabinetMerahPutih #Yogyakarta #Indonesia

Post by kemkomdigi
207
2024-12-15

Besok hari terakhir Harbolnas lho SobatKom! Masih ada kesempatan buat belanja barang-barang inceranmu. Tapi hati-hati, jangan sampai kalap dan impulsive buying ya SobatKom. Jangan lupa juga untuk tetap perhatikan keamanan selama berbelanja online, ya. Selamat berbelanja Sobat!🛍️ #Kemkomdigi #Menkomdigi #komunikasi #digital #KementerianKomunikasidandigital #Kabinetmerahputih #Indonesia